Tautan-tautan Akses

Banjir dan Tanah Longsor Menewaskan 51 Orang di Jawa Timur


Regu pertolongan di Indonesia berusaha dengan susah-payah mencapai penduduk desa yang terlantar di sebuah daerah Jawa Timur, dimana banjir dan tanah longsor menewaskan paling sedikit 51 orang.

Hujan lebat membawa lumpur, air, dan batang pohon berjatuhan ke lereng gunung Senin pagi. Menurut laporan hari ini, ratusan bangunan hancur, dan ribuan orang kehilangan rumah. Pemerintah daerah setempat bergegas menyediakan pangan, pemondokan, dan obat-obatan kepada para korban, dan regu penolong sedang berusaha mencapai beberapa desa yang jalannya telah terputus oleh tanah longsor dan jembatan yang runtuh.

Banyak korban tinggal di perkebunan kopi atau tepi sungai – wilayah yang hutannya telah gundul yang biasanya memberi perlindungan terhadap gelombang sampah banjir.

XS
SM
MD
LG