Tautan-tautan Akses

Sebuah Bom Mobil Meledak di Baghdad, Jumlah Korban Belum Diketahui


Pihak berwenang di Iraq mengatakan sebuah bom mobil meledak di Bagdad Kamis pagi ini, menyebabkan korban yang belum diketahui jumlahnya.

Ledakan itu terjadi dekat salahsatu gerbang masuk ke Zona Hijau yang dikawal ketat, tempat kedudukan kantor-kantor pusat pemerintahan Iraq, markasbesar pasukan Amerika dan perwakilan negara asing.

Sementara itu, para pemuka Arab sunni Iraq menyerukan diakhirinya operasi militer skala besar Amerika dan Iraq. Mereka mengatakan operasi demikian merugikan proses politik di wilayah-wilayah yang umumnya berpenduduk sunni dan mungkin menyebabkan pihak sunni enggan mengambilbagian dalam pemilu legislatif bulan depan.

Pasukan Amerika dan Iraq telah melancarkan serangan-serangan di Iraq baratlaut dalam upaya menghentikan arus masuk pemberontak dan perbekalan dari Syria.

Sementara itu, pasukan koalisi membantah pernyataan Partai Baath bekas diktator Saddam Hussein bahwa seorang pembantu utama mantan pemimpin Iraq itu sudah meninggal. Sebuah pernyataan koalisi mengatakan, Izzat Ibrahim al-Douri masih dikejar, dengan imbalan hadiah 10 juta dollar bagi informasi yang menghasilkan penangkapan atau menunjukkan kubur-nya.

XS
SM
MD
LG