Tautan-tautan Akses

Rakyat AS Memperingati Ulangtahun ke-4 Serangan Teroris 11 September


Peringatan akan diselenggarakan hari Minggu di Amerika Serikat untuk memperingati ulangtahun ke-4 serangan teroris 11 September. Upacara akan dilangsungkan di Kota New York dimana gedung kembar World Trade Center semula berdiri, dengan mengheningkan cipta untuk mengenang saat dua pesawat yang dibajak menabrak gedung-gedung itu dan ketika bangunan kembar itu runtuh.

Presiden Bush akan memimpin upacara mengheningkan cipta di Gedung Putih dan menghadiri acara kebaktian gereja. Ribuan orang diperkirakan akan berjalan kaki dari Pentagon yang juga ditabrak oleh sebuah pesawat yang dibajak beberapa kilometer dari National Mall di Washington DC, sebagai bagian dari pawai yang disponsori pemerintah.

Peringatan juga direncanakan di Shanksville, Pennsylvania, dimana pesawat keempat yang dibajak jatuh di sebuah padang. Hampir tiga ribu orang tewas dalam serangan teroris itu, termasuk hampir 500 warga asing.

XS
SM
MD
LG