Tautan-tautan Akses

Rice Puji Usaha Palestina Menjamin Keamanan Sebelum Penarikan Israel Dari Gaza


Menteri Luar Negeri Amerika Condoleeza Rice yang sedang berkunjung di Timur Tengah telah memuji usaha Palestina menjamin keamanan sebelum penarikan mundur Israel dari Jalur Gaza bulan depan, tetapi mendesak kedua pihak agar berbuat lebih banyak.

Berbicara kepada wartawan setelah berbicara dengan Pemimpin Palestina Mahmoud Abbas hari Sabtu di Ramallah, Menteri Rice mengatakan, Palestina dan Israel akan melakukan usaha terpadu untuk menjamin keamanan bagi penarikan Israel dari Jalur Gaza.

Menteri Rice mengatakan, bahwa setelah penarikan mundur Israel, Amerika Serikat ingin memastikan bahwa Jalur Gaza mempunyai akses ke wilayah Tepi Barat dan tidak terpisahkan seperti sekarang ini. Tepi Barat adalah wilayah pendudukan lain Israel yang diinginkan Palestina sebagai suatu negara. Pejabat tinggi Amerika tersebut menekankan bahwa Amerika Serikat bertekad untuk menjamin bahwa kegiatan permukiman Israel akan berhenti.

XS
SM
MD
LG