Tautan-tautan Akses

Indonesia Siap Memulai Kampanye Besar-Besaran Penyuntikan Vaksin Polio


Para pejabat Indonesia siap akan memulai kampanye besar-besaran penyuntikan vaksin polio, selagi dua kasus baru terungkap, dan kini jumlah penderita polio di Indonesia, mencapai 16 orang. Para pejabat merencakan melakukan penyuntikan kepada 5 juta orang anak di Jakarta, dan di Jawa Barat. UNICEF dan WHO membantu upaya dua hari itu, yang akan dimulai hari Selasa.

Hingga baru-baru ini, Indonesia tidak melihat adanya kasus polio sejak tahun 1995. Indonesia merupakan negara ke 16, di mana polio muncul lagi, sejak tahun 2003, dan negara pertama di luar Afrika, dan Timur Tengah. Wabah ini dilacak bermula di Nigeria Utara, di mana kaum Muslim berhaluan keras, memboikot kampanye penyuntikan.

XS
SM
MD
LG